Kemilau Puncak Gunung Indonesia

puncak-gunung

Terlahir dan besar di dekat dataran tinggi membuat saya selalu kagum akan sosok dataran yang menjulang tinggi ke angkasa. Sosok tersebut bernama gunung yang menjadi magnet tersendiri bagi saya untuk selalu kembali menjejakkan langkah di atap Indonesia. Ada satu cita-cita kecil yang masih terpatri dalam sanubari, yaitu berdiri di beberapa puncak gunung yang ada di Indonesia dan mengibarkan sang saka di atasnya. Sebuah cita-cita kecil yang membuat saya semakin mencintai tanah air, karena setelah kita berdiri di sana akan terlihat bentangan alam Indonesia yang sangat indah.

Saat ini saya baru berhasil mendaki tujuh gunung hingga ke puncaknya. Kebanyakan memang gunung yang ada di Pulau Jawa. Namun seiring dengan terus bertumbuhnya cita-cita, insyaa Allah akan berusaha untuk mendaki gunung lain yang ada di luar Pulau Jawa.

Dari setiap gunung yang saya singgahi, masing-masing memiliki keunikan cerita dan keindahan tersendiri mulai dari trek yang berat hingga sajian keindahan alamnya. Berikut adalah beberapa rekaman jejak langkah dalam menggapai kemilau puncak gunung Indonesia.

Landscape Cantik dari Puncak Gunung Cikuray

Jika ingin melihat landscape cantik yang ada di Jawa Barat, maka datanglah ke Gunung Cikuray. Gunung yang memiliki ketinggian 2821 mdpl di Kabupaten Garut, Jawa Barat ini memiliki hutan yang cukup lebat dengan trek pendakian cukup berat. Meskipun begitu, kita akan mendapatkan sajian hamparan landscape cantik dapat kita lihat dari puncak gunung yang mengerucut sempurna ini.

puncak-gunung

Pemandangan malam dari puncak Cikuray

puncak-gunung

Gugusan gunung terlihat dari puncak Cikuray

puncak-gunung

Landscape dari Gunung Cikuray

puncak-gunung

Puncak Abadi Para Dewa: Mahameru

Puncak Mahameru pernah menjadi impian saya pada suatu waktu. Menurut sebagian orang, mendaki puncak Mahameru itu sangat berat karena tidak semua orang mampu menggapai puncak gunung tertinggi di Pulau Jawa. Gunung yang memiliki ketinggian 3676 mdpl ini memiliki medan pasir halus yang membuat pendakian terasa berat. Tapi percayalah, setelah kita mencapai puncaknya, ada kepuasan dan kebanggan tersendiri berkat sajian alam yang terbentang di sekitar Mahameru. Apalagi sepanjang jalan menuju puncak, kita akan mendapati beberapa spot cantik seperti danau Ranu Kumbolo yang sangat indah, Oro-Oro Ombo berupa padang Verbena berwarna ungu, hingga sabana Semeru di jalur Ayak-Ayak. Semua keindahan itu ada di Semeru, maka jangan heran apabila turis mancanegara juga tertarik untuk menjelajah Semeru.

puncak-gunung

Ranu Kumbolo

puncak-gunung

Oro-Oro Ombo

puncak-gunung

Hamparan awan dari dinding puncak Semeru

puncak-gunung

Sabana Semeru via Ayak-Ayak

Lautan Awan Merbabu

Ingin menikmati bagaimana sabana indah di atas gunung disertai dengan lautan awan yang mempesona? Maka datanglah ke Gunung Merbabu yang terletak di Kabupaten Magelang serta Kabupaten Boyolali ini. Sepanjang pendakian yang memakan waktu dua hari satu malam ini, kita akan mendapatkan pemandangan indah berupa padang sabana yang cukup luas serta lautan awan. Dari puncak gunung yang memiliki ketinggian 3145 mdpl ini, kita dapat melihat dengan jelas Gunung Merapi yang juga berdiri kokoh dihadapan.

puncak-gunung

Gunung Merapi terlihat dari Sabana 1 Gunung Merbabu

puncak-gunung

Lautan awan di Gunung Merbabu

puncak-gunung

Menuju Sabana 1

puncak-gunung

Puncak Trianggulasi

Pendakian Singkat di Gunung Gede

Gunung yang memiliki ketinggian 2958 mdpl ini menjadi tempat favorit para pendaki dari sekitar Jabodetabek karena letaknya yang mudah dijangkau. Gunung Gede memiliki panorama alam yang juga sangat indah termasuk Sabana Surya Kencana yang berupa dataran rumput luas sebelum pendakian menuju puncak.

puncak-gunung

Surya Kencana

puncak-gunung

Gunung Gede dari arah Suryakencana

puncak-gunung

Kawah Gunung Gede

Si Cantik Gunung Guntur Ā 

Baru kali ini saya melihat gunung begitu cantiknya berkat warna pink dari rerumputan yang tumbuh di badan gunung. Gunung cantik tersebut bernama Gunung Guntur yang memiliki ketinggian 2249 mdpl dan terletak di Kabupaten Garut, Jawa Barat. Meskipun tidak terlalu tinggi dan dapat kita capai dalam waktu setengah hari saja, bukan berarti trek menuju puncak Gunung Guntur itu bersahabat. Saya menyebut Gunung Guntur sebagai adiknya Semeru karena memiliki trek yang juga berpasir. Rasakan sensasi ketika mendapatkan golden sunrise dari puncak Gunung Guntur.

puncak-gunung

Gunung Guntur berwarna pink

puncak-gunung

Puncak 2 Gunung Guntur pada saat sunrise

puncak-gunung

Puncak Gunung Guntur

Pesona Gunung Rinjani

Gunung Rinjani sejak dulu berhasil menyita perhatian para pendaki baik lokal maupun mancanegara. Keindahan Sabana Sembalun yang begitu luas, puncak gunung yang memukau, hingga Danau Segara Anak berhasil membuat semunya memuji keagungan Tuhan. Sungguh indah Indonesia dan tiada dua. Gunung yang terletak di Pulau Lombok dan memiliki ketinggian 3726 mdpl ini menjadi salah satu gunung tercantik yang dimiliki oleh Indonesia.

puncak-gunung

Sabana Sembalun Gunung Rinjani

puncak-gunung

Puncak Rinjani

puncak-gunung

Puncak Rinjani

puncak-gunung

Danau Segara Anak dan Gunung Barujari terlihat dari Puncak Rinjani

Masih ada gunung impian lain yang ingin saya gapai bersama teman-teman. Salah satunya adalah Gunung Kerinci yang terletak di Provinsi Jambi dengan ketinggian 3805 mdpl. Untuk mencapai ke sana, saya harus menggunakan pesawat agar efektif dan efisien. Biasanya saya dan tim merencanakan jauh-jauh hari terutama dalam pemesanan tiket pesawat. Saat ini saya mendapatkan kemudahan informasi terkait pemesanan tiket pesawat berkat hadirnya Airpaz.com. Melalui website Airpaz kita bisa mendapatkan tiket pesawat murah yang terjangkau dan juga promo menarik lainnya. Andaikan saya memiliki kesempatan pergi ke Jambi, saya dapat memesan tiket pesawat melalui Airpaz.com dengan menggunakan maskapai Citilink. Saya memilih Citilink karena menurut teman-teman yang sudah menggunakannya, pelayanan dari Citilink itu oke punya, harganya murah dan selalu on time. Kebetulan saya belum pernah menggunakan maskapai ini. Itu sebabnya saya ingin Citilink yang membawa saya menggapai impian ke puncak Kerinci.

Airpaz

Sebelum ditutup, lihat video perjalanan berikut ini yuk:

Bagi saya tidak ada impian yang tidak mungkin tercapai asalkan kita selalu berusaha termasuk ketika menjelajahi alam Indonesia yang begitu indah. Sebelum menjelajah ke luar, coba diperbanyak dulu penjelajahan ke beberapa sudut Indonesia. Rekam setiap jejak yang telah kita torehkan, lalu katakan aku cinta Indonesia!

94 Comments

  1. momtraveler

    Reply

    Aku cinta Indonesia tp foto2mu itu sungguh menyiksaku lahir batin hiks…hiks….

    • evventure

      Reply

      Ayo mbak Ophi ikut menjelajah ke atas gunung juga barenh keluarga, meati seru

  2. Reply

    Eh ada Cikuray. Kemarin adik baru kesitu lagi, dan foto-fotonya pas di puncak memang keren banget. Ngedaki kesana lagi yuk mba?

  3. Siti mudrikah

    Reply

    Mba ev.. Harus tanggung jawab ajakin aku naik gunung. Hikkss
    Subhanalloh.. Keindahan Indonesia luar biasa mengagumkan

    • evventure

      Reply

      ayoooo ikut hiking, tahun ini aku belum tau bisa hiking lagi apa enggak, soalnya liburnya gak ada yg lama sih

  4. Prima Hapsari

    Reply

    Keren Mak Ev, sudah menjelajahi gunung2 di Indonesia, kalau daku nggak kuat naek šŸ™‚

  5. Reply

    Wah. kece banget mba. kok aku selalu tertarik dengan Rinjani dan Mahameru yaa. belum pernah naik gunung e.
    semoga aku punya track record dalam pendakian gunung Indonesia. Eh btw, Ijen dan Bromo termasuk ga ya? kan trekingnya g sesulit Mahameru Merbabu. hehe.
    btw, salam kenal.

    • evventure

      Reply

      termasuk lah, bromo aku juga sudah, ijen yang belum, nanti aku mau nulis yang bromo

  6. Reply

    Petualangan dari gunung ke gunung ya mbak, salut deh. Saya sebenarnya pengen juga mendaki gunung tapi kayaknya udah telat deh, udah tua hehe

    Tapi mengikuti petualangan mbak Ev lewat blog juga sudah seneng kok, sambil berhayal seakan-akan saya ikut mendaki dibelakang mbak Ev šŸ™‚

  7. Rosanna Simanjuntak

    Reply

    Awesome! Mau coba uji nyali nih di Festival Krakatau, manjat Anak Krakatau.
    Semangat!!

    • evventure

      Reply

      Sayang aku gak bisa ikut, soalnya udah ke lampung duluan sebelumnya, selamat bernanjak2 mbak

    • evventure

      Reply

      sippp, ayah yang baik, kalau saya malah anak gak diajak *ibu yang jahat hiks

  8. Reply

    Terimakasih atas partisipasi lomba menulis blog hadiah keliling nusantara dengan tiket pesawat gratis dari Airpaz + Uang Saku. Semoga beruntung yah. šŸ™‚

  9. achmad taufik

    Reply

    wah selamat jeng sudah jadi juara salam kenal jeng mbolang dari Bondowoso… jangan lupa main main donk jenk ke webku

  10. apri ani

    Reply

    Barakallah menang lagi ev, tercapai deh cita2nya.. btw fotonya keren2 pisan. Knp ga pilih tiket ke raja ampat ev? Hehe

    • evventure

      Reply

      lha iya ya, kenapa ya hahaha, kan pingin ke gunung teh, ke Raja Ampat kudu nabung banyak

  11. Airpaz

    Reply

    Selamat dan Terimakasih atas partisipasinya lomba blog Aku Cinta Indonesia bersama Airpaz.com
    Ditunggu kisah petualangan berikutnya. šŸ™‚

    Salam
    -Airpaz-

  12. Reply

    kak ev,selamat yaa. aih aku belum sanggung mendaki gunung. berat badan bikin aku ga sanggup kalo jalan jauh.aihhjadi malu

  13. Alfath Cuing-Cincau

    Reply

    mbak. ajak-ajak akulah kalo mau muncak…
    aku punya rekomendasi gunung ciremai di kuningan jawa barat…..

      • Reply

        nanti kalo mau ke ciremai kan bisa mampir rumah ku dulu mbak, hehehe
        kpan2 calling kong yah klo mau daki ciremai mba,,,,
        oh ya, aku kan liburnya masih nanti akhir desember, ada rekomendasi mau nge-daki nggak mba?
        aku sih tinggal sekarang di daerah solo, kalo rumah, yhow kaki gunung ciremai, anak rantau mbak, ceritanya pngen ikut daki breng mbak nih,, hehehe

        • evventure

          Reply

          oalah gitu tho, sorry baru bales, awal desember temen2 ada rencana mau ke Gunung Slamet katanya, aku insyaaAllah ikut kalo gak ada halangan

  14. Reply

    Akhirnya aku mampir kesini, penasaran euy šŸ™‚ dari yg kau ceritakan mb Ev, aku cuma pernah ke Mahameru tahun 2005, jadul pas jaman kuliah, haha.. Jabar baru Gn.Ciremai euy, selebihnya gunung2an Dieng dan Bromo, haha.. kapan2 boleh bareng2 yuk..Gn.Guntur keren banget itu pinky nya.. Mau ke Gede juga blm sempet, arghhh.. anyway, itu uang sakunya ke Jambi beneran ma tiketnya? *mupeng*

    • evventure

      Reply

      iya katanya begitu prita, aku masih menunggu nih šŸ˜€ ayo kita hiking lagi, biar semangat membara šŸ˜€

  15. Astrid Prasetya

    Reply

    Haduhh foto-fotonya Mba Evv kueren-kueren abizzz… Aku juga dulu sempet naik ke gunung Gede-Pangrango (doang) pas SMA dan kuliah. Capenya memang hilang pas udah sampe puncak. Paling seneng pas turun gunung karena ngga terlalu pakai tenaga hehe..

  16. ikhsan maulana

    Reply

    saya dari dulu pingin banget mba kepuncak, tapi ngga ada temen šŸ™
    kali kali kalo muncak lagi ajak dong mba šŸ™‚

  17. Walter P.

    Reply

    Puncak Mahameru keren,
    tp untuk pemandangan yg bagus banget itu dari puncak merbabu.
    Salam Pendaki šŸ˜€

Leave a Reply to evventure Cancel reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *